Thursday, September 10, 2015

masturbasi itu baik untuk anda

Masturbasi oleh  medis disebut sebagai aktifitas normal selama dilakukan dalam batas yang wajar. Dalam beberapa penelitian, masturbasi bahkan disebut memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh dan pikiran.
masturbasi juga kerap mendapat stigma negatif dan selalu dihubungkan sebagai perbuatan setan. hal tabu dan tidak boleh di lakukan 

banyak  penelitian yang dilakukan dan umumnya menyebut bahwa kegiatan masturbasi atau onani adalah aktifitas seksual yang umum dilakukan pria dan wanita. Salah satu hasil penelitian bahkan mencatat setidaknya ada 94% pria dan 89% wanita yang pernah melakukan  masturbasi, setidaknya sekali dalam kehidupan mereka.
Masturbasi atau sering juga disebut onani adalah aktifitas seksual non penetrasi vaginal yang dilakukan secara manual



Masturbasi dilakukan dengan cara memadukan stimulasi mental (seperti khayalan erotis) dengan stimulasi fisik (merangsang penis secara langsung dengan tangan) sampai akhirnya tercapai klimaks. Selama proses masturbasi dilakukan, tidak ada hubungan seksual penetrasi penis ke dalam vagina.
Dari banyak survei bahkan diketahui bahwa wanita-wanita yang secara teratur mengalami orgasme diketahui memiliki kepercayaan diri yang lebih tinggi daripada wanita-wanita yang tidak pernah melakukannya. Salah satu manfaat masturbasi bagi wanita adalah melepaskan ketegangan dan membuat tubuh lebih santai.
Dari segi kesehatan aktitas seks memuaskan diri sendiri dengan masturbasi ternyata punya beberapa manfaat, misalnya membantu mengurangi resiko terkena kanker prostat di usia tua dan dapat mengurangi kram saat menstruasi pada wanita.
 berikut ini beberapa manfaat kesehatan masturbasi yang perlu diketahui:

  •     Dapat Mengurangi stres
  •     Meningkatkan harga diri
  •    Dapat merelaksasi otot
  •     Dapat membantu seseorang untuk tidur
  •     Meningkatkan pelepasan hormon endorfin (endorphins) dari sistem syaraf yang berguna      untuk menimbulkan perasaan bahagia, senang dan nyaman
  •     Masturbasi pada wanita mengurangi kram saat menstruasi
  •     Memudahkan beberapa gejala sindrom pramenstruasi
  •     Meredakan depresi
  •     Meningkatkan aliran darah dalam tubuh manusia
  •     Mencegah perkembangan kanker prostat pada pria
  •     Obat alami yang efektif menyembuhkan insomnia
  •     Manfaat masturbasi sebagai latihan kardiovaskular, tapi belum terbukti secara ilmiah.
  •     Membakar kalori selama sesi masturbasi
  •     Menurunkan tekanan darah dan mengurangi sakit kepala dan nyeri otot
  •     Masturbasi juga dapat dilihat sebagai teknik seksual yang melindungi individu dari resiko tertular penyakit menular seksual dan kehamilan yang tidak diinginkan
    Masturbasi menyebabkan pelepasan ketegangan seksual. Masturbasi memungkinkan seseorang untuk mengekspresikan seksualitas mereka dalam berbagai situasi, misalnya, jika mereka tidak memiliki pasangan bercinta atau jika mereka ingin (atau harus) menjauhkan diri dari seks untuk alasan apapun
    Masturbasi adalah perawatan populer dari disfungsi seksual. Pria yang menderita ejakulasi dini bisa menjadikan masturbasi sebagai latihan untuk mengontrol ejakulasi

Para dokter sepakat menyebutkan bahwa melakukan masturbasi secara berulang-ulang tidak bermasalah bagi kesehatan kecuali jika dikaitkan dengan gangguan obsesif kompulsif, di mana seseorang memiliki keinginan untuk melakukan itu lagi dan lagi, dan mengabaikan kehidupan sosialnya.
Dengan memperhatikan segala efek negatif dan positif melakukan onani maka dapat disimpulkan kalau masturbasi adalah aktifitas seksual yang normal dan memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh dan pikiran selama tidak dilakukan secara berlebihan.

Demikian beberapa manfaat masturbasi bagi kesehatan yang perlu diketahui. Lakukan aktifitas ini hanya sebagai selingan dan bukan pengganti aktifitas seks yang normal.

maka lakukanlah masturbasi yaa hehehehhe



bca

Unknown

About Unknown

hanya ingin berbagi info dan tips kesehatan

Subscribe to this Blog via Email :